Mau Bisnis Jual Beli Mobil Bekas? Jangan Sampai Boncos! Ikuti dan Pahami Panduan Ini

Daftar Isi

Bisnis Jual Beli Mobil Bekas
BatuHitam.id - Untuk anda yang memiliki niat untuk memulai usaha atau bisnis jual beli mobil bekas, jangan sampai anda rugi besar jika anda hanya sekadar langsung terjun ke bisnis ini tanpa ada atau sedikit ilmu teori dan praktik yang cukup.

Kami bisa membuat tulisan ini karena kami sudah menjalani bisnis jual beli mobil bekas ini sampai dengan saat tulisan ini di posting sudah kami jalani selama 2 tahun.

Untuk anda yang memiliki modal atau uang sekitar 100 juta atau lebih, memang jika dilihat dari sosial media atau sarana lainnya, mungkin bisnis jual beli mobil bekas terlihat sangat menguntungkan dan menggiurkan dari segi bisnis.

Namun jika anda sudah terjun ke bisnis ini selama beberapa waktu, maka anda menyadari bahwa bisnis jual beli mobil bekas adalah bisnis yang berisiko.

Jangan sampai modal anda habis karena rugi. Bukan mendapat untung malah mendapat kerugian dari bisnis ini.

Nah untuk anda yang baru atau akan terjual ke bisnis jual beli mobil bekas, ada beberapa aspek yang harus anda ketahui dan pahami seperti yang akan kami bagikan di bawah ini. Mohon untuk anda cermati dan ingat apa yang akan kami bagikan berikut ini agar anda bisa mendapatkan untung saat berjualan mobil bekas.

Jenis Penjual Mobil Bekas Dari Segi Harga Beli dan Harga Jual Mobil Bekas

Sejauh pengalaman kami dalam bisnis jual beli mobil bekas, ada 3 macam penjual mobil bekas jika dilihat dari aspek harga beli dan harga jual mobil bekas yang dilakukannya.

1. Beli Murah Jual Mahal

Jenis penjual mobil bekas yang pertama adalah penjual yang membeli unit mobil bekas dengan harga yang semurah-murahnya dan ketika dijual lagi menargetkan harga yang mahal.

Jenis penjual ini ingin mendapatkan keuntungan yang semaksimal mungkin dari usaha jual beli mobil bekas yang dilakukannya.

Namun perlu diperhatikan bahwa untuk jenis penjual ini maka perputaran mobil masuk dan keluar akan relatif lambat.

2. Beli Murah Jual Murah

Jenis penjual mobil bekas yang kedua yaitu membeli unit mobil bekas dengan harga murah lalu menjualnya dengan harga murah.

Jika mengikuti metode ini, maka anda harus memiliki banyak sumber informasi atau relasi untuk mendapatkan info mobil bekas yang dijual dengan harga yang murah.

Karena mobil bekas dijual dengan harga yang murah, maka potensi kelancaran unit terjual akan semakin besar.

3. Beli Mahal Jual Mahal

Untuk penjual mobil dengan metode beli mahal jual mahal, kami memliki referensi 1 orang penjual yang kami kenal yang menerapkan metode ini.

Biasanya penjual mobil bekas yang menggunakan metode ini mengedepankan kualitas dari unit mobil bekas.

Jadi jenis penjual ini berani membayar mahal untuk unit mobil bekas yang memiliki kondisi sangat baik.

Panduan atau Tips Bisnis Jual Beli Mobil Bekas Untuk Pemula

Di bawah ini akan kami bagikan kepada anda pengalaman yang kami dapat selama menjalani bisnis jual beli mobil bekas.

Kami harap anda mau memahami dan menerapakan apa yang akan kami bagikan ini semata-mata untuk kebaikan anda sendiri.

1. Belajar Teori Bagian atau Konstruksi Mobil

Hal pertama yang harus anda lakukan sebelum memulai bisnis jual beli mobil bekas yaitu mengetahui bagian-bagian dari sebuah mobil.

Yang kami maksud yaitu seperti bagian rangka mobil, Bagian interior, bagian eksterior, bagian mesin, bagian kaki-kaki mobil dan bagian-bagian mobil lainnya.

Anda dapat mencari referensi mengenai bagian-bagian mobil melalui sosial media seperti tiktok, youtube, atau bahkan anda bisa langsung bertanya ke montir yang anda kenal.

2. Belajar Teori Negosiasi Harga

Ilmu negosiasi harga ini banyak terlewatkan oleh orang yang ingin memulai bisnis jual beli mobil bekas.

Padahal menurut pengalaman kami, negosiasi harga menjadi faktor yang utama dan menentukan untuk kelancaran bisnis jual beli mobil bekas karena menentukan jumlah keuntungan.

Jadi jangan sampai anda melewatkan untuk mempelajari ilmu negosiasi harga ini.

3. Belajar Bahasa Lokal

Banyak orang yang merupakan warga lokal yang tidak terlalu lancar dalam menggunakan bahasa lokalnya sendiri.

Apalagi jika anda adalah seorang pendatang yang masih awan atau belum bisa menggunakan bahasa lokal.

Bagi orang yang ingin memulai usaha jual beli mobil bekas akan sangat membantu jika lancar menggunakan bahasa lokal terutama untuk menjalin rasa persaudaraan.

Rasa persaudaraan ini akan berpengaruh pada negosiasi harga beli maupun harga jual unit mobil bekas.

4. Belajar Teori Membaca Kepribadian Seseorang

Belajar memahami kepribadian atau kondisi mental seseorang akan banyak membantu ketika kita sedang melakukan negosiasi unit mobil bekas baik saat membeli atau saat menjual unit mobil bekas.

Yang kami maksud adalah ada orang yang menjual mobil dengan mode santai, ada juga yang menjual mobil karena sedang butuh uang.

Kemudian saat menjual unit mobil bekas, ada pembeli yang memang membeli mobil bekas untuk dipakai atau untuk mereka jual kembali.

Hal-hal seperti ini harus anda pahami agar anda bisa menempatkan diri ketika terjadi negosisasi harga beli maupun harga jual.

5. Perbanyak Relasi

Untuk anda yang ingin memulai bisnis jual beli mobil bekas, mau tidak mau anda harus menjadi seseorang yang mudah bergaul.

Hal ini dikarenakan dunia jual beli mobil bekas akan melibatkkan banyak pihak.

Paling tidak jika anda bisa bertemu langsung dengan orang yang akan menjual unit mobil bekasnya sendiri, maka anda hanya akan berurusan dengan 1 orang saja.

Namun jika sudah melibatkan makelar atau calo mobil, maka anda harus bisa menempatkan diri anda untuk berhubungan dengan makelar dan pemilik mobil bekas tersebut.

6. Temukan Mentor

Salah satu hal penting yang perlu untuk anda lakukan ketika ingin memulai bisnis jual beli mobil bekas adalah menemukan sosok mentor yang cocok untuk anda.

Menemukan sosok mentor dalam jual beli mobil bekas bisa jadi hal yang sulit untuk dilakukan.

Namun jika anda cukup beruntung, anda akan bisa segera menemukan sosok yang akan anda jadikan mentor tersebut.

Seseorang yang bisa anda jadikan mentor dalam berjualan mobil bekas yaitu orang yang sudah anda kenal dan sudah memiliki pengalaman yang banyak dalam dunia jual beli mobil bekas.

Tentunya sosok mentor ini adalah orang yang mau sering anda "ganggu" ketika anda banyak bertanya tentang segala aspek jual beli mobil bekas.

7. Belajar Cara Pengecekan Mobil Bekas

Metode pengecekan mobil bekas sudah banyak beredar baik dalam bentuk tulisan maupun video.

Anda bisa mencari referensi cara mengecek mobil bekas di google, sosial media dan sarana lainnya.

9. Beli alat-alat Pendukung Pengecekan Mobil Bekas

Untuk melakukan pengecekan mobil bekas, banyak aspek yang sulit untuk dilakukan pengecekan secara kasat mata saja.

Hal-hal seperti ketebalan cat mobil, kesehatan aki mobil dan kesehatan AC mobil perlu anda cek menggunakan alat-alat yang sudah banyak tersedia di marketplace.

Dengan bantuan dari alat-alat pengecekan mobil bekas tersebut, anda akan semakin yakin dengan kondisi unit mobil yang akan anda beli.

10. Kembangkan Media Sosial Sebagai Sarana Pemasaran

Bagi seorang penjual mobil bekas, di zaman teknologi seperti sekarang ini sepertinya sudah harus melek teknologi khususnya sosial media.

Kita dapat berjualan mobil bekas dengan hanya memajang kendaraan di depan rumah atau showroom dengan ditempeli stiker DIJUAL.

Namun agar informasi unit mobil bekas anda dapat segera diakses atau diketahui oleh calon pembeli, anda harus menyebarkan informasi sebanyak-banyaknya melalui berbagai platform sosial media.

11. Bersabar dan Bersyukur

Tips terakhir dari kami yaitu ketika anda sudah mulai menjalani bisnis jual beli mobil bekas, anda harus membiasakan diri untuk bersabar dan bersyukur.

Anda harus bersabar ketika penjualan mobil bekas anda tersendat atau belum laku.

Anda juga harus bersabar ketika ada orang yang menawar unit mobil bekas anda dengan harga yang sangat murah atau di bawah modal anda.

Anda harus bersyukur ketika unit mobil bekas anda bisa terjual dengan cepat.

Kesimpulan yang Harus Dipahami Untuk Memulai Bisnis Jual Beli Mobil Bekas

Setelah kami memberikan tips bisnis jual beli mobil bekas, semoga sekarang anda sudah bisa membayangkan bagaimana untuk memulai bisnis ini.

Kami hanya berharap anda bisa menerapkan tips-tips yang telah kami berikan tersebut dengan pikiran yang terbuka.

Kami menyadari bahwa tips yang kami berikan mungkin belum lengkap karena keterbatasan pengalaman kami, namun paling tidak tips yang telah kami bagikan adalah hal-hal paling dasar yang harus diketahui oleh orang yang akan memulai bisnis jual beli mobil bekas.

Jadi bagaimana? apa anda sudah siap dan yakin untuk menggeluti bisnis jual beli mobil bekas?

Posting Komentar